Search

Bank Sampah Wirosaban Mandiri RT 58 Sorosutan Olah Sampah ...

Laporan Reporter Tribun Jogja Noristera Pawestri

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Masyarakat Yogyakarta mulai menyadari manfaat dari pengolahan sampah mandiri dengan cara mendirikan Bank Sampah Mandiri.

Hal itu dilakukan guna menciptakan lingkungan yang asri, hijau dan bersih dari sampah.

Seperti Bank Sampah Wirosaban Mandiri (BSWM) RT 58 Sorosutan yang telah mengolah sampah secara mandiri dengan mendirikan BSWM sejak 17 Januari 2016 silam.

Ketua RT 58 Sorosutan Sutjahjo mengatakan, pada awalnya BSWM ini diselenggarakan oleh RW 17 Sorosutan.

"Awalnya RW yang mengadakan, trus nggak jalan. Kemudian RT 58 bikin sendiri kok makin lama makin banyak nasabahnya," papar Sutjahjo pada Jumat (9/3/2018) malam.

Ia melanjutkan, aktivitas menimbang sampah BSM Wirosaban RT 58 Sorosutan ini biasanya dilakukan pada minggu ketiga.

Baca: Siswa SDN 1 Berbah Belajar Mengolah Sampah Botol Plastik Bekas Jadi Ecobrick

"Kalau kegiatan di sini (BSWM RT 58) paling banyak yang punya kegiatan bank sampah ibu-ibu," lanjut dia.

Sementara itu, Direktur BSWM RT 58 Esti Dwi Astuti menuturkan, mulanya Bank Sampah Mandiri ini atas insitaif RT 58 RW 17 Sorosutan, khususnya ibu-ibu PKK RT 58.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ http://jogja.tribunnews.com/2018/03/10/bank-sampah-wirosaban-mandiri-rt-58-sorosutan-olah-sampah-secara-mandiri

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bank Sampah Wirosaban Mandiri RT 58 Sorosutan Olah Sampah ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.