Search

DLH Siapkan Satgas Saber Sampah - Suara Merdeka CyberNews


DLH Siapkan Satgas Saber Sampah

foto: suaramerdeka/dok
foto: suaramerdeka/dok

PATI, suaramerdeka.com  - Tahun ini, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pati fokus dalam penanganan persoalan sampah. Pihaknya akan mengambil langkah serius, salah satunya, menyiapkan Satgas Saber Sampah yang menyasar hingga wilayah pinggiran.

Kepala DLH Pati Purwadi mengatakan penyiapan satgas saber sampah itu kini tengah dikoordinasikan dengan kepala organisasi perangkat daerah (OPD). Rencananya tim bakal melibatkan pihak kecamatan, Babinsa, penyuluh dan pemangku kepentingan lainnya.

Saat ini DLH telah merancang SK berikut uraian tugas. Untuk memperkuat payung hukum, tim dilengkapi perda dan perbup tentang pengelolaan sampah.

‘’Kami berharap dengan terbentuknya satgas bisa meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan. Dengan regulasi baru ini yang membuang sampah sembarangan bisa dikenakan sanksi,’’ tegasnya.

Bahkan DLH juga mendorong setiap pemdes dapat membuat peraturan desa (Perdes) yang memberikan sanksi tegas bagi pembuang sampah sembarangan, seperti di Desa Cebolek, Kecamatan Margoyoso. Sejumlah warga bahkan sudah ada dikenai sanksi lantaran perilaku tidak terpuji dengan membuang sampah sembarangan.

‘’Rencananya kami ingin meluncurkan Satgas Saber Sampah Pati pada 28 Februari mendatang. Bersamaan dengan gerakan pungut sampah yang dijadwalkan dipimpin langsung Gubernur Jateng Gajar Pranowo. Terlebih, pembentukan satgas sebagai tindak lanjut Kongres Sampah Oktober lalu,’’ ujarnya.

Selain pembentukan Satgas Saber Sampah, DLH bersama instansi terkait telah beberapa kali melakukan penindakan yustisi. Namun penanganan tersebut masih terkendala di daerah perkotaan.


(Beni Dewa/CN34/SM Network)

Berita Terkait

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ https://www.suaramerdeka.com/news/baca/216512/dlh-siapkan-satgas-saber-sampah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "DLH Siapkan Satgas Saber Sampah - Suara Merdeka CyberNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.