Search

Kelurahan Tetandara Ende Hadapi Masalah Serius Soal Sampah - Pos Kupang

POS-KUPANG.COM | ENDEKelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende menghadapi masalah serius soal sampah. Pasalnya hingga kini belum ada solusi yang permanen untuk mengatasi sampah.

Lurah Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Anwar Hama mengatakan hal itu kepada POS- KUPANG.COM, Senin (18/3/2019) di Ende.

Anwar mengatakan bahwa secara geografis wilayah Kelurahan Tetandara berada di dataran rendah di Kota Ende atau pada umumnya rumah warga berada di pinggir pantai.

Pendemo Duduki Gedung DPRD Lembata, Serukan Jangan Takut Melawan Pemerintah

Kondisi demikian membuat rumah-rumah warga banyak yang mendapatkan sampah kiriman dari bagian atas terutama melalui arah Bandara Haji Hasan Aroboesman Ende.

"Kalau sampah dari warga sendiri memang ada namun jumlahnya tidak terlalu banyak yang paling banyak justru adalah sampah kiriman yang terbawa air pada saat hujan," kata Anwar.

KPU Flotim Kerahkan 130 Relawan Sortir Surat Suara

Untuk mengatasi masalah sampah yang ada ujar Anwar selain lewat himbauan kepada warga agar tidak membuang sampah di sembarang tempat pihaknya juga melakukan koordinasi dan kerjasama dengan berbagai lembaga peduli sampah seperti dengan komunitas Anak Cinta Lingkungan (Acil) maupun pihak perguruan tinggi, Universitas Flores untuk mengolah sampah menjadi bahan bernilai ekonomis.

"Selama ini banyak bahan sampah yang terbuang begitu saja namun dengan adanya kerjasama dengan berbagai lembaga peduli sampah maka bahan-bahan tersebut bisa didaur ulang menjadi barang bernilai ekonomis," kata Anwar.

Anwar mengatakan pihaknya memberikan apresiasi kepada lembaga Perguruan Tinggi (Universitas Flores) yang melakukan kerja sama dengam Acil yang melakukan berbagai pelatihan pengolahan sampah kepada warga di Kelurahan Tentandara sehingga warga memiliki ilmu yang cukup untuk mengolah sampah menjadi bahan atau barang yang memiliki nilai ekonomis yang tinggi.

"Selama ini warga menganggap sampah adalah barang yang sudah tidak berguna namun dengan adanya berbagai pelatihan maka warga bisa memenfaatkan sampah yang selama ini terbuang untuk dikelola menjadi bahan yang bernilai ekonomi," kata Anwar. (Laporan Reporter POS- KUPANG.COM, Romualdus Pius)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ http://kupang.tribunnews.com/2019/03/18/kelurahan-tetandara-ende-hadapi-masalah-serius-soal-sampah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kelurahan Tetandara Ende Hadapi Masalah Serius Soal Sampah - Pos Kupang"

Post a Comment

Powered by Blogger.