Search

Inovatif! Pria Demak Ini Ciptakan Mesin Pembakar Sampah Tanpa Asap - detikNews

Demak - Nama Banu Riyowidhardo belum begitu akrab di telinga masyarakat Kabupaten Demak. Namun warga asal Desa Mijen, Kecamatan Mijen, Demak, ini salah satu kreator inovasi bagi pengembangan teknologi tepat guna.

Pria berusia 41 tahun ini bahkan sudah menciptakan puluhan teknologi tepat guna, belasan di antaranya adalah mesin.

Seperti mesin tanam biji serbaguna, filter air murah untuk keperluan MCK, penyiram tanaman otomatis, kompor deep frying, blower sampah, gasifiyer biomassa, pencacah sampah, penetas telur otomatis berkapasitas 3.000 telur. Ada lagi, penghemat listrik, komposter biopori, alat running text bertenaga surya, dan alat pembuat bijih plastik.

Yang cukup menarik adalah mesin tanur karbon, yakni pembakar sampah tanpa asap dan mengolahnya menjadi pupuk tanaman.

"Mesin tanur karbon ini saya buat karena prihatin terhadap persoalan sampah," ujarnya kepada detikcom di rumahnya, Selasa (26/11/2019).


Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-4798872/inovatif-pria-demak-ini-ciptakan-mesin-pembakar-sampah-tanpa-asap

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Inovatif! Pria Demak Ini Ciptakan Mesin Pembakar Sampah Tanpa Asap - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.