Search

UPK Badan Air Jakut Bakal Libatkan 400 Personel dalam Gerebek ...

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino

TRIBUNJAKARTA.COM, TANJUNG PRIOK - UPK Badan Air Jakarta Utara akan mengadakan kegiatan gerebek sampah pada Minggu (18/11/2018) pagi di Kecamatan Cilincing dan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kepala Satuan Pelaksana UPK Badan Air Jakarta Utara, Lambas Sigalingging mengatakan gerebek sampah besok sebagai upaya antisipasi banjir memasuki musim hujan.

"Gerebek sampah besok itu merupakan salah satu upaya UPK Badan Air Jakarta Utara untuk mengantisipasi banjir. Jadi kita berkolaborasi dengan komponen pemerintah kecamatan dan warga," kata Lambas kepada TribunJakarta.com, Sabtu (17/11/2018).

Lambas mengatakan, gerebek sampah akan dilakukan mulai pukul 8.00 WIB besok pagi.

Gerebek sampah akan diawali dengan apel bersama di dekat Lapangan BMW, Sunter, Jakarta Utara.

Lambas menuturkan kegiatan gerebek sampah akan dilaksanakan di tiga titik wilayah Kecamatan Cilincing dan Kecamatan Tanjung Priok.

"Kalau di Cilincing itu di Kali Sepatan, Kelurahan Rorotan. Lokasi pastinya ada di seberang KBN," kata Lambas.

Nasib Becak di Ibu Kota, Punya Pangkalan Resmi Hingga Munculnya Beol Cepirit

Piala AFF 2018-Gol Zulfiandi Lewat Sepak Pojok Evan Dimas Bawa Indonesia Unggul 1-0 Atas Thailand

Sementara itu, dua titik lainnya ada di kawasan Tanjung Priok.

"Kalau di Tanjung Priok itu di saluran penghubung Jalan Cemara. Ada di RW 06 sama RW 07. Selain itu juga di Kali Sentiong, itu yang wilayah RW 05 Sunter Jaya," kata Lambas.

Adapun petugas yang dikerahkan untuk kegiatan gerebek sampah besok berjumlah 400 personel.

"Itu nanti 200 orang di Tanjung Priok, 200 orang di Cilincing," ucap Lambas.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ http://jakarta.tribunnews.com/2018/11/17/upk-badan-air-jakut-bakal-libatkan-400-personel-dalam-gerebek-sampah-di-cilincing-dan-priok-besok

Bagikan Berita Ini

0 Response to "UPK Badan Air Jakut Bakal Libatkan 400 Personel dalam Gerebek ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.