TRIBUNSUMSEL.COM.PALEMBANG- Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Palembang, Faizal AR mengatakan setiap pagi dan sore petugas pasukan kuning selalu membersihkan sampah-sampah di sepanjang Jembatan Musi IV.
Katanya, semenjak diresmikan oleh Walikota Palembang, Harnojoyo pada 8 Januari lalu pihaknya sudah mendapatkan mandat dan tugas untuk membersihkan kawasan tersebut dari sampah-sampah.
"Semenjak diresmikan sampai sekarang kita setiap hari membersihkan sampah-sampah di atas jembatan musi IV ini," katanya.
"Sehari dua kali petugas kita yang menyisir dengan mobil untuk mengangkut sampah," tegas Faizal.
• Cinta Suci Tayang Pukul 21.30 WIB di SCTV, Digeser Sinetron Baru Cinta Buta, Lihat Reaksi Penggemar
• Hasil Pertandingan SSL U-20, Palembang Bersatu Pesta 7 Gol ke Gawang Garda FC
Pasukan kuning pada pagi bekerja pukul 06.30 dan sore sekitar pukul 16.00 wib, dengan jumlah petugas 4 orang.
Diakui Faizal, untuk sampah di atas jembatan musi IV ini cukup banyak.
Bahkan kalau akhir pekan seperti minggu pagi banyak sekali sampah-sampah plastik berserakan.
"Memang kita akui banyak sekali sampah-sampah plastik seperti bekas minuman,makanan hingga rokok memenuhi Jembatan Musi empat ini karena di sana banyak orang berswafoto dan juga dekat dengan pemukiman," jelasnya.
• 16 Game Offline Android Gratis Terbaik 2019, Petualangan, Perang, Hingga Balapan, Download di Sini
• Sempat Terhenti, Pembangunan Gardu Induk di Desa Lubuk Rumbai Baru Muratara Kembali Dilanjutkan
Sementara untuk memasang kotak sampah, ia mengaku belum ada intruksi dari kontraktor atau penanggung jawab Jembatan Musi IV.
"Kita belum berani pasang karena belum ada intruksi. Jika dibutuhkan kita siap saja pasang seperti di jembatan ampera," ungkapnya.
Kata Faizal, pihaknya juga tak henti memberikan sosialisasi kepada warga yang ke jembatan musi IV agar tak membuang sampah sembarangan tapi kesadaran ini sangat kurang.
Baca Lagi dah di situ http://sumsel.tribunnews.com/2019/02/18/dinas-kebersihan-palembang-belum-berani-pasang-kotak-sampah-di-jembatan-musi-4Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dinas Kebersihan Palembang Belum Berani Pasang Kotak Sampah di Jembatan Musi 4 - Tribun Sumsel"
Post a Comment