Search

Tidak Pernah Diangkut, Sampah Plastik di Marunda Kepu Menumpuk - Warta Kota

SAMPAH yang didominasi plastik kemasan menumpuk di kawasan Marunda Kepu, Marunda, Cilincing, Jakarta Utara.

Sampah-sampah itu sudah lama menumpuk dan tidak pernah diangkut oleh petugas terkait.

Pantauan di lokasi, tumpukan sampah di kawasan Marunda Kepu berada di muara Kanal Banjir Timur (KBT).

Ada banyak sampah yang menumpuk mulai dari ranting, eceng gondok, hingga plastik kemasan dan botol mineral.

Sampah-sampah itu menumpuk di pinggir KBT di antara perahu dan kapal yang sedang sandar.

Bahkan kondisinya sudah kering dan menjadi daratan karena saking lamanya tidak pernah diangkat petugas.

Seorang warga, Ujang (45) mengatakan sampah-sampah itu menumpuk sudah berlangsung sejak lama.

Hal tersebut bisa dibuktikan dari kondisi sampah yang menumpuk dan sudah menjadi seperti daratan.

“Udah tahunan, nggak bisa dibendung sampahnya. Tiap hari ada aja (sampah),” ucap pria yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan, Jumat (1/3).

Selama lima tahun tinggal di kawasan tersebut, Ujang mengaku tidak pernah melihat adanya petugas yang datang membersihkan sampah.

Alhasil sampah-sampah yang terbawa arus, menumpuk di pinggir KBT.

“Udah lima tahun tinggal, selama itu nggak pernah lihat (petugas). Baru kemarin aja (ada), itu dua hari lalu, yang orange-orange yang ngangkutin,” ucapnya.

Seorang warga lainnya, Agustina (39) membenarkan kondisi itu.

Ia menyesalkan petugas yang selama ini tidak memperhatikan sampah-sampah yang memang sudah menumpuk dan meresahkan warga.

“Harapannya sampah-sampah itu bisa diangkut, jangan cuma diperhatiin yang di darat aja. Kemarin ada (petugas) tapi cuma di sana (bukan tempat yang banyak sampahnya) aja,” katanya. (jhs)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi dah di situ http://wartakota.tribunnews.com/2019/03/01/tidak-pernah-diangkut-sampah-plastik-di-marunda-kepu-menumpuk

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tidak Pernah Diangkut, Sampah Plastik di Marunda Kepu Menumpuk - Warta Kota"

Post a Comment

Powered by Blogger.