Warga Perumahan Tytyan Kencana RT 12/05, Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi telah terbiasa memilah sampah.
Sebelum membuang sampah ke Tempat Pembuangan Sementara (TPS), warga akan memisahkan jenis sampah organik dengan anorganik.
"Dari rumah, sudah bawa dua kantong plastik."
"Plastik yang kiri berisi sampah organik dan kanan sampah anorganik," kata Rohimah (40) warga setempat pada Kamis (2/5/2019).
Rohimah mengaku, keberadaan mesin incinerator untuk membakar sampah di pemukimannya sangat membantu warga.
Mereka kini tidak perlu lagi membuang sampah di tong depan rumahnya, namun bisa beranjak sendiri ke lokasi TPS 3R (Reduce, Reuse, Recycle).
"Kalau buang sampah di tong depan rumah, pasti bau.
"Tapi, dengan adanya pengolahan sampah ini, jadi sampah bisa langsung dimusnahkan," ujarnya.
Perancang mesin incinerator Joko Susilo (57) mengatakan, setiap hari ada 200 kilogram sampah yang masuk ke TPS 3R.
Sampah itu diperoleh dari 50 kepala keluarga (KK) di sana dan warga sendiri yang mengantarkan sampahnya ke TPS 3R.
Baca Lagi dah di situ http://wartakota.tribunnews.com/2019/05/02/dalam-sehari-ada-sebanyak-200-kilogram-sampah-warga-tytyan-kencana-bekasi-dimusnahkanBagikan Berita Ini
0 Response to "Dalam Sehari Ada Sebanyak 200 Kilogram Sampah Warga Tytyan Kencana Bekasi Dimusnahkan - Warta Kota"
Post a Comment